Tak Perlu Ke Optik, Ini 7 Tips Mencuci Softlens Sendiri di Rumah

Sebagian wanita kerap memakai softlens untuk mempercantik penampilannya. Namun, merawat softlens ternyata tidak semudah dibayangkan. Ketika teledor meski hanya sekali pun bisa membahayakan kesehatan mata.

Mata merupakan salah satu indra manusia yang berfungsi untuk penglihatan. Karena fungsinya begitu vital bagi kehidupan, apa yang digunakan untuk mata harus terjamin dan terjaga kebersihannya, termasuk juga softlens.

Tak perlu berkunjung ke optik untuk perawatan softlens, ladies bisa menyimak dan mempraktikkan tips mencuci softlens sendiri di rumah. Bagaimana caranya?

1. Pastikan tangan bersih sebelum memegang softlens

Saat hendak memasang atau melepas softlens, pastikan tangan sudah dalam keadaan bersih. Mencuci tangan dengan sabun sangat disarankan untuk hal ini. Kemudian, ladies bisa membilas dengan cairan pembersih softlens agar sabun di tangan benar-benar tak tersisa. Hal ini berguna agar kotoran tidak berpindah di softlens.

2. Memotong kuku tangan dan membersihkannya

Kuku yang panjang cenderung memiliki banyak kotoran di sela-sela kuku. Selain itu, hal ini juga berisiko merobek softlens. Agar tetap terjaga kebersihan softlens, sebaiknya potong kuku menjadi pendek dan membersihkannya sebelum mencuci softlens.

3. Gunakan cairan pembersih softlens

Untuk menjaga kondisi softlens sebaiknya mencucinya dengan cairan khusus pembersih softlens. Biasanya, ladies dapat membelinya di optik terdekat. Cara mengaplikasikannya cukup mudah, gosok lembut softlens menggunakan tangan dan bilas dengan cairan pembersih softlens setelahnya. Kemudian, simpan softlens ke dalam wadahnya dengan cairan pembersih softlens yang baru.

4. Hindari membersihkan softlens dengan air kran

Mungkin sebagian dari kalian biasa untuk membersihkan softlens dengan air kran. Nyatanya, hal ini akan sangat berisiko karena air dari kran menyimpan bakteri yang akan sangat mungkin menyebar ke permukaan softlens. Apabila softlens dipakai akan berpotensi menyebabkan iritasi mata.

5. Selalu jaga kebersihan wadah softlens

Tak hanya isinya, kebersihan wadah softlens juga harus diperhatikan. Cucilah wadah softlens dengan cairan pembersih softlens juga. Kemudian, simpan dengan keadaan terbalik dengan dialasi oleh selembar tisu atau kain tak berserat agar tidak meninggalkan serat didalamnya.

6. Perhatikan tanggal kadaluarsa

Hal ini sering dilupakan oleh pengguna softlens. Mencuci softlens yang sudah kadaluarsa dan menggunakan cairan pembersih softlens juga kadaluarsa akan sangat sia-sia. Karena itu, perhatikan dengan baik tanggal kadaluarsanya agar tidak melewati batas dan segera ganti apabila mendekati tanggalnya.

7. Jangan memakai softlens saat tidur, berenang, dan mandi

Lepaskan softlens segera ketika akan melakukan aktivitas berenang, tidur dan mandi. Selain agar mata bisa segar kembali, penggunaan softlens pada aktivitas tersebut menyebabkannya rentan terpapar bakteri. Misalnya pada kolam renang, kandungan klorin bisa dengan mudah masuk dan menodai softlens.